Selamat datang calon Siswa/i MTSN 1 Andalan Pekanbaru

Diharapkan bagi para orang tua / calon Siswa/i membaca informasi dengan teliti dan cermat

Tanggal Pendaftaran Dibuka : 15 Mei 2023 - 17 Mei 2023

Pada Pukul : 08:00 - 15:30

Dengan kouta 200 / hari, apabila kouta pendaftaran telah terpenuhi,
maka pendaftaran akan otomatis tertutup dan diharapkan kembali di hari esok sampai dengan tanggal pendaftaran berakhir


Alur Pendaftaran dan Jadwal Kegiatan

Berisi informasi bagaimana alur pendaftaran PPDB beserta jadwal kegiatan Pendaftaran Peserta Didik Baru Tahun 2023/2024

Detail Jadwal Kegiatan PPDB Jalur Siswa/i Reguler ( PPDB-Reguler )

SOSIALISASI PPDB JALUR PENERIMAAN SISWA/I REGULER (PPDB-REGULER)

10 April - 13 Mei 2023 Sosialisasi dilakukan di Website, Medsos resmi MTsN 1 Pekanbaru

PENDAFTARAN ONLINE

Senin - Rabu, 15 - 17 Mei 2023 Pukul 08.00 - 15.30 WIB Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MTsN 1 Pekanbaru calon Siswa/i mendaftar melalui website :
https://ppdb.mtsn1andalanpekanbaru.sch.id/ dan mengisi formulir pendaftaran dengan lengkap dan dicetak dengan kouta pendaftaran 200 peserta pendaftaran/hari

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI

Selasa, 23 Mei 2023 Pukul 16.00 WIB Pengumuman dapat dilihat melalui website : https://ppdb.mtsn1andalanpekanbaru.sch.id/

PENYERAHAN FORM PERNYATAAN DAN KOMITE

Rabu - Kamis, 24-25 Mei 2023 Pukul 08.00-15.00 WIB Penyerahan form wawancara pada Sekretariat PPDB-Reguler MTsN 1 Pekanbaru

TES AKADEMIK, TES BACA AL-QUR’AN DAN TES TAHFIDZ

Sabtu, 27 Mei 2023 Pukul 08.00 - 12.00 WIB Pelaksanaan Tes Ujian Akademik Mata Pelajaran Matematika, IPA, Bahasa Indonesia dan PAI (Pendidikan Agama Islam)

PENGUMUMAN KELULUSAN

Sabtu, 27 Mei 2023 Pukul 21.00 WIB Pengumuman dapat dilihat di https://ppdb.mtsn1andalanpekanbaru.sch.id/

RAPAT DENGAN PENGURUS KOMITE MADRASAH

Senin, 29 Mei 2023. Pukul 13.30 - Selesai Melakukan rapat antara orang tua siswa dengan komite madrasah

DAFTAR ULANG

Selasa - Rabu, 30-31 Mei 2023 Pukul 08.00 - 15.00 WIB Melakukan pendaftaran ulang dengan membawa berkas pendukung ke sekolah MTSN 1 Andalan Pekanbaru

Syarat Pendaftaran

Mohon perhatikan dengan seksama persyaratan pendaftaran

JALUR UMUM

  • PENDAFTARAN ONLINE JALUR UMUM
    1. Berusia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli tahun berjalan
    2. Mengisi formulir pendaftaran ( berisikan data calon siswa/i, blanko nilai semester ganjil dan genap kelas IV, V dan semester ganjil kelas VI ) pada link website https://ppdb.mtsn1andalanpekanbaru.sch.id
    3. Mengupload Surat Keterangan Nilai Rata-Rata menggunakan kop sekolah/madrasah dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah/Madrasah, dengan nilai rata-rata pada ASPEK PENGETAHUAN minimal 87,00
    4. Mengupload pas foto 3 X 4 dengan latar merah
    5. Mencetak Formulir dan Kartu Ujian (akan didapat setelah melakukan pendaftaran online)
    6. Mendownload; mencetak form pernyataan dan komite yang sudah disiapkan di website (form 1-2).
    Setelah selesai mengisi dan menandatangani form pernyataan dan komite, kirim form pernyataan dan komite tersebut ke Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Pekanbaru (Sekretariat Panitia) pada waktu yang sudah ditetapkan..


  • PEMBERKASAN JALUR UMUM
    1. Formulir Pendaftaran;
    2. Photo copy rapor kelas IV, V semester ganjil dan genap, kelas VI semester ganjil masing-masing 1 (satu) rangkap dan nilai dikonversikan ke angka apabila rapor menggunakan kurikulum 2013 dengan nilai rata-rata ASPEK PENGETAHUAN minimal 87,00 dilegalisir oleh Kepala Madrasah/Sekolah/
    3. Surat Keterangan nilai rata-rata menggunakan kop sekolah/madrasah dan ditandatangani oleh kepala sekolah/madrasah
    4. Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah/madrasah
    5. Photo copy akte kelahiran/surat kenal lahir (1 lembar)
    6. Photo copy kartu keluarga (1 lembar)
    7. Printout Nomor Induk Siswa Nasional (NISN);
    8. Semua bahan dimasukan ke dalam MAP TULANG dengan warna :
    9. 1. MIN/MIS
      - Laki-laki : HIJAU
      - Perempuan : KUNING

      2. SDN/SDS
      - Laki-laki : BIRU
      - Perempuan : MERAH

    JALUR TEMPATAN

  • PENDAFTARAN ONLINE JALUR TEMPATAN
    1. Berusia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli tahun berjalan
    2. Mengisi formulir pendaftaran yang berisikan data calon siswa/i, blanko nilai rapor, blanko prestasi juara 1-3 bidang akademik, seni atau olahraga tingkat propinsi pada link website https://ppdb.mtsn1andalanpekanbaru.sch.id/
    3. Mengupload Surat Keterangan Nilai Rata-Rata menggunakan kop sekolah/madrasah dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah/Madrasah, dengan nilai rata-rata pada ASPEK PENGETAHUAN minimal 85,00;
    4. Mengupload 1 lembar sertifikat prestasi yang diraih (sertifikat yang diupload adalah sertifikat yang memiliki prestasi tertinggi dari sertifikat yang dimiliki lainnya)
    5. Mengupload pas foto 3 X 4 dengan latar merah
    6. Mendownload; mencetak form pernyataan dan komite yang sudah disiapkan di website (form 1-2).
    Setelah selesai mengisi dan menandatangani form pernyataan dan komite, kirim form pernyataan dan komite tersebut ke Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Pekanbaru (Sekretariat Panitia) pada waktu yang sudah ditetapkan..

  • PEMBERKASAN JALUR TEMPATAN
    1. Formulir Pendaftaran;
    2. Photo copy rapor kelas IV, V semester ganjil dan genap, kelas VI semester ganjil masing-masing 1 (satu) rangkap dan nilai dikonversikan ke angka apabila rapor menggunakan kurikulum 2013 dengan nilai rata-rata ASPEK PENGETAHUAN minimal 85,00 dilegalisir oleh Kepala Madrasah/Sekolah;
    3. Surat Keterangan sekolah/madrasah Nilai dan Rata-Rata menggunakan ditandatangani oleh kop kepala sekolah/madrasah;
    4. Surat Keterangan Domisili dari ketua RW. 03 Kelurahan Cinta Raja Kecamatan Sail
    5. Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah/madrasah;
    6. Photo copy akte kelahiran/surat kenal lahir sebanyak 1 lembar
    7. Photo copy kartu keluarga (1 lembar)
    8. Printout Nomor Induk Siswa Nasional (NISN);
    9. Semua bahan (a, b, c, d, e, f dan g) dimasukan kedalam MAP TULANG dengan warna :
    10. 1. MIN/MIS
      - Laki-laki : HIJAU
      - Perempuan : KUNING

      2. SDN/SDS
      - Laki-laki : BIRU
      - Perempuan : MERAH
    Seluruh persyaratan yang tersebut di atas diserahkan setelah pengumuman kelulusan atau ketika daftar ulang sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.


    Catatan:

    • Bagi calon siswa/i baik dari jalur umum atau tempatan yang memiliki kemampuan tahfidz Al-quran 2 juz dianjurkan mengikuti tes tahfidz dan wajib melampirkan 1 lembar foto copy sertifikat/piagam tahfidz 2 juz nya.
    • Form pernyataan dan komite dikirimkan ke MTsN 1 kota Pekanbaru (sekretariat panitia) sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.
    • Seluruh persyaratan dalam pemberkasan tersebut di atas diserahkan setelah pengumuman kelulusan atau ketika daftar ulang sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.
    • Seluruh persyaratan akan diverifikasi dan divalidasi secara seksama, jika ditemukan data yang tidak sesuai dengan data yang dinput ketika pendaftaran online, atau persyaratan pada pemberkasan tidak terpenuhi, maka secara otomatis kelulusan calon siswa akan dibatalkan
    Untuk persyaratan lebih lengkap, silahkan merujuk kepada Juknis PPDB-REGULER 2023

    Disclaimer

    1. Proses Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) Resmi hanya terdapat pada website https://ppdd.mtsn1andalanpekanbaru.sch.id/, apabila ada media lain selain dari website tersebut, maka media tersebut bukan merupakan bagian dari MTSN 1 Andalan Pekanbaru.
    2. Website ini hanya sebagai media pembantu untuk mempermudah pendaftaran dan pengumuman calon Siswa/i MTSN 1 Andalan Pekanbaru
    3. Apabila terdapat perbedaan hasil pengumuman antara Surat Keputusan Kepala MTSN 1 Andalan Pekanbaru dan website ini, maka pengumuman yang bernilai sah adalah pengumuman yang dikeluarkan oleh Surat Keputusan Kepala MTSN 1 Andalan Pekanbaru.

    Kontak Person

    Kontak Person Pendaftaran

    0813-7886-0637
    0813-7886-0722

    Kontak Person Pengaduan PPDB

    0822-8946-5170
    0813-7886-0637
    0813-7886-0722

    Download Berkas Pendukung

    Juknis PPDB-REGULER 2023

    Juknis PPDB-PSU 2023

    Contoh Surat Nilai Rata Rata Raport

    Contoh Surat Nilai Rata Rata Raport